Contoh Soal Penilaian Akhir Tahun PKn Kelas X SMA - Cuma Berbagi

Contoh Soal Penilaian Akhir Tahun PKn Kelas X SMA

Contoh Soal Penilaian Akhir Tahun PKn Kelas X SMA

1. Keberagaman harus membentuk masyarakat Indonesia yang memiliki toleransi dan sikap saling menghargai. Oleh karena itu diperlukan adanya..... *
A. Komitmen persatuan bangsa dalam keberagaman
B. Komitmen untuk membangun daerahnya masing-masing
C. Komitmen untuk mensejahterakan rakyat di daerah tertinggal
D. Komitmen untuk memajukan daerahnya dalam bingkai persatuan
E. Komitmen persatuan antara sesama umat seagama dengan semangat ukhuwah

2. Persatuan dan kesatuan bangsa sangat penting bagi bangsa Indonesia, hal itu karena.... *

A. Bangsa Indonesia adalah bangsa yang toleransi
B. Bangsa Indonesia adalah bangsa yang beragam
C. Bangsa Indonesia memiliki semboyan bhinneka tunggal ika
D. Pengalaman sejarah Bangsa Indonesia pernah dijajah oleh bangsa barat selama 350 tahun.
E. Dengan persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia yang majemuk akan menjadi kokoh dan kuat

3. Integrasi nasional secara politis berarti ... *

A. proses menyeleraskan unsur-unsur negara sehingga mencapai satu kesatuan
B. proses menyerasikan unsur-unsur sosial politik dalam kesatuan wilayah nasional
C. proses penyatuan berbagai budaya daerah menuju kesatuan kebudayaan nasional
D. penyatuan berbagai kelompok budaya dan sosial dalam kesatuan wilayah nasional yang membentuk suatu identitas nasional
E. proses penyesuaian diantara unsur-unsur kebudayaan yang berbeda sehingga mencapai suatu keserasian fungsi dalam kehidupan

4. Indonesia adalah negara yang sangat rentan akan terjadinya perpecahan dan konflik. Hal ini disebabkan ...... *

A. Adanya pemisahan TNI dan POLRI
B. Banyaknya partai politik yang ingin berkuasa
C. Adanya otonomi daerah menyebabkan kecemburuan antara daerah karena kemajuan daerah merata
D. Indonesia adalah negara dengan keberagaman suku, etnik, budaya, agama serta karakteristik dan keunikan disetiap wilayahnya.
E. Munculnya gerakan separatisme

5. Persatuan dalam keberagaman memiliki arti yang sangat penting bagi bangsa Indonesia. Persatuan dalam keberagaman harus dipahami oleh setiap warga masyarakat agar dapat mewujudkan hal-hal sebagai berikut, kecuali …. *

A. Pembangunan berjalan lancar.
B. Pergaulan antarsesama yang lebih akrab.
C. Kehidupan yang serasi, selaras, dan seimbang.
D. Perbedaan yang ada tidak menjadi sumber masalah.
E. Persatuan demi kebersamaan dan kepedulian kelompok tertentu

6. Pemberontakan bersenjata melawan pemerintah Indonesia yang sah merupakan bentuk ancaman militer yang dapat merongrong…… *

A. Kerukunan antar umat beragama
B. Keselamatan masyarakat pedesaan
C. Keselamatan masyarakat perkotaan
D. Kewibawaan negara
E. Kehormatan pemimpin partai politik

7. Salah satu syarat yang mempengaruhi keberhasilan integrasi nasional yang paling tepat adalah ... *

A. Adanya persamaan budaya
B. Setiap anggota masyarakat merasa saling mengisi kebutuhan satu sama lain
C. Sulitnya menanamkan sikap toleransi
D. Pelaksanaan pemerintahan yang belum transparan
E. Banyaknya kasus yang terjadi dalam negara

8. Keberhasilan integrasi ditentukan oleh adanya konsensus penduduk mengenai pandangan yang sama tentang sebuah norma, yaitu ... *

A. Norma merupakan salah satu cara pemerintah untuk menekan masyarakat
B. Penerapan norma merupakan salah satu bentuk otoritas negara terhadap rakyat
C. Norma dan nilai sosial dilestarikan serta dijadikan sebagai pedoman
D. Adanya nilai sosial mempengaruhi pelaksanaan hubungan dengan negara lain
E. Norma dan nilai sosial sangat mempengaruhi sikap negara lain terhadap Indonesia

9. Pada hakikatnya kebhinekaan yang terjadi di Indonesia merupakan sebuah potensi sekaligus tantangan. Dikatakan sebagai sebuah potensi, karena … *

A. mudah tumbuhnya perasaan kedaerahan yang amat sempit
B. membuat penduduk Indonesia berbeda pendapat yang lepas kendali,
C. dapat menjadi ledakan yang akan mengancam integrasi nasional
D. memiliki kekayaan yang melimpah baik kekayaan alam maupun kekayaan budaya
E. dapat menjadi ledakan yang akan mengancam persatuan dan kesatuan bangsa.

10. Kebhinnekaan bangsa Indonesia merupakan sebuah tantangan bahkan ancaman, di bawah ini kemungkinan ancaman dengan adanya kebhinnekaan yang ada di Indonesia , kecuali.... *

A. Mudah tumbuhnya perasaan kedaerahan yang amat sempit
B. Membuat penduduk Indonesia berbeda pendapat yang lepas kendali
C. Dapat menjadi ledakan yang akan mengancam integrasi nasional
D. Dapat menjadi ledakan yang akan mengancam persatuan dan kesatuan bangsa
E. Membuat bangsa Indonesia bangsa Indonesia yang besar karena memiliki kekayaan yang melimpah

11. Dibawah ini adalah merupakan salah satu syarat keberhasilan suatu integrasi pada suatu Negara, kecuali … *

A. Nilai-nilai sosial dijadikan aturan baku dalam melangsungkan proses integrasi sosial.
B. Norma-norma dijadikan aturan baku dalam melangsungkan proses integrasi sosial.
C. Adanya konsensus nasional dalam rangka kepemimpinan nasional yang otoritarian
D. Anggota-anggota masyarakat merasa bahwa mereka berhasil saling mengisi kebutuhan-kebutuhan satu dengan lainnya.
E. Terciptanya kesepakatan (konsensus) bersama mengenai norma-norma dan nilai-nilai sosial yang dilestarikan dan dijadikan pedoman.

12. Di bawah ini merupakan pernyataan yang menunjukan hubungan antara integrasi nasional dengan pelanggaran hak dan kewajiban … *

A. Pelanggaran haknya orang akan menyebabkan terjadinya disintegrasi sehingga orang yang haknnya dilanggar kemungkinan tidak akan menjalankan haknya
B. Pelanggaran hak orang akan menyebabkan terjadinya disintegrasi sehingga orang yang haknya dilanggar kemungkinan tidak akan menjalankan kewajibannya
C. Pelanggaran hak orang akan menyebabkan terjadinya disintegrasi sehingga orang yang haknya dilanggar kemungkinan tidak akan menjalankan haknya
D. Pelanggaran kewajiban orang akan menyebabkan terjadinya disintegrasi sehingga orang yang kwajibannya dilanggar kemungkinan tidak akan menjalankan haknya
E. Pelanggaran kewajiban orang akan menyebabkan terjadinya disintegrasi sehingga orang yang kwajibannya dilanggar kemungkinan tidak akan menjalankan kewajibannya

13. Dibawah ini yang bukan merupakan faktor pendorong tercapainya integrasi nasional, adalah ditandai dengan adanya … *

A. persamaan dan kesetiakawanan yang agung antar pemeluk agama
B. rasa senasib dan seperjuangan yang diakibatkan oleh faktor sejarah.
C. ancaman dari luar yang menyebabkan munculnya semangat nasionalisme di kalangan bangsa Indonesia.
D. tekad serta keinginan untuk bersatu di kalangan bangsa Indonesia seperti yang dinyatakan dalam Sumpah Pemuda.
E. ideologi nasional yang tercermin dalam simbol negara yaitu Garuda Pancasila dan semboyan Bhinneka Tunggal Ika.

14. Integrasi nasional akan berhasil jika antar komponen bangsa dapat meminimalisir beberapa faktor penghambat dalam integrasi nasional, kecuali … *

A. Kurangnya toleransi antargolongan.
B. Kurangnya penghargaan terhadap kemajemukan yang bersifat heterogen.
C. Kurangnya kesadaran dari masyarakat Indonesia terhadap ancaman dan gangguan dari luar.
D. Adanya rasa senasib sepenanggungan akibat penderitaan dalam perantauan di kota besar
E. Adanya ketidakpuasan terhadap ketimpangan dan ketidakmerataan hasil-hasil pembangunan.

15. Pengertian upaya pembelaan negara adalah ... *

A. Pengetahuan warga negara yang dijiwai kecintaan kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara
B. Pemahaman warga negara yang dijiwai kecintaan kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara
C. Sikap dan perilaku warga negara yang dijiwai kecintaan kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara
D. Sikap dan hasrat warga negara yang dijiwai kecintaan kepada NKRI berdasarkan Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945 dalam menjamin kelangsungan hidup bangsa dan negara
E. Upaya warga membela negara dari serangan musuh

16. Dalam Pasal 27 ayat (3) UUD NRI tahun 1945 hasil amandemen, tanggung jawab upaya pembelaan negara merupakan tanggung jawab ... *

A. Setiap penduduk setempat
B. Seluruh warga negara
C. Setiap warga negara
D. Setiap warga masyarakat
E. Seluruh rakyat indonesia

17. Membela negara adalah hak dan kewajiban sebagai warga negara. Kita sebagai warga negara yang baik seharusnya ... *

A. Melaksanakan dengan baik jika diminta
B. Melaksanakan dengan mengharap imbalan
C. Membantu menyiapkan kebutuhan anggota TNI
D. Memberikan kesempatan penuh TNI untuk melakukan tindakan keras
E. Membantu aparatur negara sesuai kemampuan dalam menjaga keutuhan bangsa tanpa pamrih

18. Segala usaha untuk mempertahankan kedaulatan negara, keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia dan keselamatan segenap bangsa dari ancaman dan gangguan terhadap keutuhan bangsa dan negara disebut .... *

A. Pertahanan negara
B. Ketahanan negara
C. Ancaman negara
D. Strategi pertahanan negara
E. Pembelaan negara

19. Pasal 30 ayat 1 UUD NRI tahun 1945 menyatakan bahwa tiap-tiap warga negara berhak dan wajib ikut serta dalam ... *

A. upaya bela negara
B. usaha perjuangan bangsa
C. usaha ketahanan nasional
D. usaha perlindungan negara
E. usaha pertahanan dan keamanan negara

20. Sistem pertahanan dan keamanan negara yang bersifat semesta bercirikan aspek-aspek di bawah ini … *

A. Kerakyatan
B. Kesemestaan dan kerakyatan
C. kerakyatan dan kewilayahan
D. kerakyatan, kesemestaan dan kewilayahan
E. kewilayahan, kelautan dan kesemestaan

21. Tujuan nasional bangsa Indonesia termuat dalam pembukaan UUD NRI Tahun 1945 pada alinea…… *

A. Ke lima
B. Ke tiga
C. Ke empat
D. Ke dua
E. Pertama

22. Salah satu ancaman terhadap ideologi negara yang dapat membahayakan keutuhan negara, yaitu….. *

A. Serangan militer
B. Penguasaan dibidang ekonomi
C. Masuknya paham komunis
D. Pengaruh budaya yang merusak mental
E. Invasi perusahaan- perusahaan asing.

23. Pemberontakan bersenjata melawan pemerintah Indonesia yang sah merupakan bentuk ancaman militer yang dapat merongrong … *

A. kewibawaan negara
B. kerukunan antar umat beragama
C. keselamatan masyarakat pedesaan
D. keselamatan masyarakat perkotaan
E. kehormatan pemimpin partai politik

24. Di bawah ini adalah tempat yang harus dilindungi dari aksi sabotase, yaitu …*

A. daerah yang menjadi pusat hiburan masyarakat
B. objek-objek vital nasional dan instalasi strategis
C. daerah wisata pantai ancol dan pantai laut selatan
D. objek-objek wisata pegunungan dan agro industri
E. objek-objek hiburan nasional yang menjadi ikon daerah
25. Berikut ini merupakan contoh ancaman di bidang sosial budaya adalah ... *

A. Munculnya gejala westernisasi
B. Maraknya paham komunisme
C. Intervensi politik dari negara lain
D. Pinjaman dari IMF dengan bunga yang lunak
E. Munculnya perusahaan-perusahaan asing yang menanamkan investasi di Indonesia

26. Cinta bangsa (nasionalisme) yang merupakan perwujudan upaya bela negara antara lain ... *

A. Mengutamakan penggunaan barang-barang produk dalam negeri karena dapat menggerakkan roda perkonomian
B. Lebih baik membeli barang luar negeri daripada membuat sendiri karena ongkosnya lebih mahal
C. Menganggap derajat bangsanya yang paling unggul sedangakan derajat bangsa lain rendah
D. Lebih baik mengasingkan diri dari bangsa lain daripada meniru bangsa lain
E. Menggunakan produk luar negeri daripada produk sendiri

27. Posisi negara Indonesia yang berada di tengah-tengah dunia dilewati garis khatulistiwa, diapit oleh dua benua yaitu Asia dan Australia, serta berada di antara dua samudera yaitu Samudera Hindia dan Pasifik, jika ditinjau dari aspek penduduk berada di antara … *

A. idiologi komunisme di utara dan liberalisme di selatan
B. kebuadayaan timur di utara dan kebudayaan barat di selatan
C. sistem ekonomi sosialis di utara dan sistem ekonomi kapitalis di selatan
D. daerah berpenduduk padat di utara dan daerah berpenduduk jarang di selatan
E. demokrasi rakyat di utara (Asia daratan bagian utara) dan demokrasi liberal di selatan

28. Keikutsertaan seluruh warga negara Indonesia sesuai dengan kemampuan dan keahliannya merupakan sifat sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta, yaitu .. *

A. Kerakyatan
B. Kesemestaan
C. Kewilayahan
D. Kedaerahan
E. Kesukuan

29. Seluruh daya bangsa dan negara mampu memobilisasikan diri untuk menanggulangi setiap ancaman, tantangan, hambatan dan gangguan, merupakan sifat sistem pertahanan dan keamanan rakyat semesta, yaitu .... *

A. Kerakyatan
B. Kesemestaan
C. Kewilayahan
D. Kedaerahan
E. Kesukuan

30. Undang-undang yang mengatur tentang pertahanan dan keamanan adalah ... *

A. UU No. 2 tahun 2000
B. UU No. 2 tahun 2002
C. UU No. 3 tahun 2002
D. UU No. 3 tahun 2003
E. UU No. 20 tahun 2003

31. Paramedis menjaga kesehatan masyarakat, tim SAR dan PMI melakukan kegiatan dalam menanggulangi bencana alam dan kemanusiaan, yang mereka lakukan merupakan upaya bela negara melalui ... *

A. Pendidikan kewarganegaraan
B. Pengabdian sesuai profesi
C. Pengabdian warga negara
D. Pelatihan dasar kemiliteran secara wajib
E. Pengabdian sebagai TNI secara sukarela dan wajib

32. Salah satu alasan bahwa pendidikan kewarganegaraan merupakan salah satu wujud kesadaran bela negara adalah ... *

A. Merupakan mata pelajaran wajib
B. Merupakan mata pelajaran yang mengajarkan tentang dasar negara Pancasila
C. Merupakan mata pelajaran yang menanamkan nasionalisme dan patriotisme
D. Meotivasi pelajar untuk mengikuti pelatihan militer
E. Merupakan mata pelajaran yang menjadi syarat kelulusan

33. Ancaman non militer yang sebenarnya sangat merusak generasi muda adalah ... *

A. Rendahnya kualitas sumber daya generasi muda
B. Pengaruh budaya luar yang meracuni generasi muda
C. Rendahnya solidaritas antar warga
D. Rendahnya kemampuan ilmu pengetahuan dan tehnologi
E. Rendahnya pengadaan fasilitas umum

34. Ancaman dari luar timbul sebagai akibat dari pengaruh negatif globalisasi, di antaranya yaitu gaya hidup di mana kenikmatan pribadi dianggap sebagai suatu nilai hidup tertinggi dan membuat manusia suka memaksakan diri untuk mencapai kepuasan dan kenikmatan pribadinya meskipun harus melanggar norma-norma yang berlaku di masyarakat dinamakan … *

A. liberalisme
B. westernisasi
C. hedonisme
D. konsumerisme
E. indivudualisme

35. Ancaman merupakan setiap usaha atau kegiatan baik dari dalam maupun dari luar yang dinilai dapat membahayakan kedaulatan dan keutuhan wilayah suatu negara, serta juga dapat berbahaya bagi keselamatan bangsa dan warga negara. Bentuk ancaman terhadap negara ada beberapa macam, salah satunya yaitu ancaman di bidang militer. Hal yang termasuk ancaman di bidang militer yaitu ... *

A. Perdagangan narkoba
B. Banyaknya tindakan korupsi
C. Agresi, spionase, dan sabotase
D. Kegiatan imigrasi gelap/ilegal
E. Penangkapan ikan di laut secara illegal

36. Salah satu bentuk ancaman yang sulit dideteksi yang berhubungan dengan suatu cara untuk mendapatkan rahasia pertahanan dan keamanan negara lain di sebut ... *

A. Embargo
B. Sabotase
C. Agresi
D. Invasi
E. Spionase

37. Bentuk pertahanan dan keamanan negara Indonesia bersifat semesta yang berarti, kecuali .... *

A. TNI dan POLRI lah yang mempunyai tugas membela negara
B. Keikutsertaan seluruh warga negara Indonesia sesuai dengan kemampuan dan keahliannya
C. Seluruh sumber daya bangsa dan negara mampu memobilitaskan diri untuk menanggulangi ATHG
D. Seluruh / setiap titik dalam wilayah RI merupakan tumpuan perlawanan secara berlanjut
E. Seluruh wilayah negara sebagai satu kesatuan nasional

38. Cara pandang dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya yang serba seragam dan bernilai strategis dengan mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah dalam penyelenggaraan kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara untuk mencapai tujuan nasional disebut… *

A. Geopolitik
B. Geostrategi
C. Wawasan Nusantara
D. Wawasan kebangsaan
E. Ketahanan nasional

39. Wawasan nusantara berfungsi sebagai pedoman, motivasi, dorongan dan rambur-rambu dalam.... *

A. Menentukan arah dan tujuan negara dalam berhubungan dengan negara lain.
B. Menentukan segala kebijakan yang berhubungan dengan penentuan politik luar negeri
C. Menentukan kebijakan yang berkaitan dengan bidang politik dan sosial budaya
D. Menentukan segala kebijakan, keputusan, tindakan dan perbuatan bagi penyelanggaran negara di pusat dan daerah
E. Menentukan segala kebijakan yang berkaitan dengan hubungan antara pemerintah pusat dan daerah

40. Contoh perilaku di kalangan pelajar yang diakibatkan oleh rendahnya semangat kebangsaan adalah…… *

A. Tawuran antar pelajar
B. Bentrokan antar suku, agama dan ras
C. Tumbuh suburnya benih primordial
D. Suatu golongan menghujat golongan lain
E. Saling memaki antar kelompok

41. Secara etimologis kata geopolitik terbentuk dari dua kata yaitu geo yang berarti planet bumi dan politik yang berarti..... *

A. Segala sesuatu yang berhubungan dengan partai politik
B. Segala sesuatu yang berhubungan dengan kekuasaan partai politik
C. Segala sesuatu yang berhubungan dengan sejarah, ilmu sosial dan politik.
D. Segala sesuatu yang berhubungan dengan wilayah negara dan batas-batas wilayah negara.
E. Segala sesuatu yang berkaitan dengan ketatanegaraan atau tindakan mengenai pemerintahan negara atau terhadap negara lain.

42. Kerajinan batik, kesenian angklung dan pengkrajin ukiran merupakan potensi dibidang ekonomi yang masih mempertahankan ciri khas yang dimiliki bangsa Indonesia. Sebaiknya potensi ini wajib kita lestarikan agar ... *

A. Menjamin sumber penghasilan masyarakat
B. Ciri khas dan keunikan budaya Indonesia tetap terjaga
C. Globalisasi tidak dapat mempengaruhi potensi yang sudah mengakar pada generasi selanjutnya
D. Memiliki nilai jual yang tinggi
E. Potensi yang ada tidak perlu mengikuti perkambangan jaman dan teknologi

43. Pada hakikatnya wawasan Nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia terhadap diri dan lingkungannya berdasarkan Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945. Dengan demikian fungsi wawasan Nusantara adalah… *

A. Pedoman, motivasi, dorongan serta rambu-rambu dalam menentukan segala kebijakan, keputusan, tindakan dan perbatan bagi penyelenggara Negara di tingkat pusat dan daerah bagi seluruh rayat Indonesia dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara
B. Mewujudkan nasionalisme yang tinggi di segala aspek kehidupan rakyat Indonesia yang lebih mengutamakan kepentingan nasonal daripada kepentingan individu, kelompok, golongan, suku bangsa dan daerah.
C. Mewujudkan bangsa Indonesia yang maju dan sejahtera berdasarkan Pancasila dan UUD Negara RI tahun 1945.
D. Pedoman dalam mewujudkan tujuan nasional sebagaimana terdapat dalam pembukaan UUD Negara RI tahun 1945
E. Pedoman untuk mengadakan hubungan antarbangsa berlandaskan persamaan kedudukan sebagai bangsa yang merdeka dan berdaulat

44. Gangguan keamanan laut yang mengganggu dan mengancam aspek ekonomi nasional, yaitu….. *

A. Terorisme
B. Illegal fishing
C. Illegal logging
D. Global warming
E. White coral crime

45. Pernyataan di bawah ini yang bukan merupakan perwujudan kepulauan nusantara sebagai Satu Kesatuan Politik adalah ..

A. Bahwa kebulatan wilayah nasional dengan segala isi dan kekayaannya merupakan satu kesatuan wilayah, wadah, ruang hidup, dan kesatuan matra seluruh bangsa serta menjadi modal dan milik bersama bangsa.
B. Bahwa bangsa Indonesia yang terdiri dari berbagai suku dan berbicara dalam berbagai bahasa daerah serta memeluk dan meyakini berbagai agama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa harus merupakan satu kesatuan bangsa yang bulat dalam arti yang seluasluasnya.
C. Bahwa seluruh Kepulauan Nusantara merupakan satu kesatuan sistem hukum dalam arti bahwa hanya ada satu hukum nasional yang mengabdi kepada kepentingan nasional.
D. Bahwa Pancasila adalah satu-satunya falsafah serta ideologi bangsa dan negara yang melandasi, membimbing, dan mengarahkan bangsa menuju tujuannya
E. Bahwa kekayaan wilayah Nusantara baik potensial maupun efektif adalah modal dan milik bersama bangsa, dan bahwa keperluan hidup sehari-hari harus tersedia merata di seluruh wilayah tanah air.

46. Implementasi wawasan nusantara dalam kehidupan ekonomi, adalah ... *

A. Akan menciptakan tatanan ekonomi yang benar-benar menjamin pemenuhan dan peningkatan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat secara adil dan merata
B. Bahwa masyarakat Indonesia adalah satu, perikehidupan bangsa harus merupakan kehidupan bangsa yang serasi dengan terdapatnya tingkat kemajuan masyarakat yang sama, merata dan seimbang, serta adanya keselarasan kehidupan yang sesuai dengan tingkat kemajuan bangsa
C. Bahwa bangsa Indonesia yang terdiri dari berbagai suku dan berbicara dalam berbagai bahasa daerah serta memeluk dan meyakini berbagai agama dan kepercayaan terhadap Tuhan Yang Maha Esa harus merupakan satu kesatuan bangsa yang bulat dalam arti yang seluasluasnya
D. Kehidupan perekonomian di seluruh wilayah Nusantara merupakan satu kesatuan ekonomi yang diselenggarakan sebagai usaha bersama atas asas kekeluargaan dan ditujukan bagi sebesar-besar kemakmuran golongan-golongan manusia
E. Tingkat perkembangan ekonomi harus serasi dan seimbang di seluruh daerah, dengan negara-negara maju dalam pengembangan kehidupan ekonominya.

47. Azas wawasan Nusantara yang menyatakan bahwa adanya kesesuaian pembagian hasil dengan adil jerih payah dan kegiatan baik perorangan, golongan, kelompok maupun daerah adalah… *

A. Keadilan
B. Kejujuran
C. Solidaritas
D. Kerja sama
E. Kesetiaan

48. Pada hakikatnya wawasan Nusantara adalah cara pandang bangsa Indonesia terhadap diri dan lingkungannya berdasarkan Pancasila dan UUD NRI Tahun 1945. Dengan demikian implementasi wawasan Nusantara dalam kehidupan politik akan menciptakan…... *

A. Menciptakan iklim penyelenggaraan negara yang sehat dan dinamis
B. Tatanan ekonomi yang benar-benar menjamin pemenuhan dan peningkatan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat secara adil dan merata
C. Sikap batiniah dan lahiriah yang mengakui, menerima dan menghormati segala bentuk perbedaan dan kebhinnekaan sebagai kenyataan hidup sebagai karunia Sang Pencipta.
D. Kesadaran cinta tanah air dan bangsa yang lebih lanjut akan membentuk sikap bela Negara pada setiap warga negara Indonesia.
E. Menciptakan kehidupan masyarakat dan bangsa yang rukun dengan membedabedakan suku, agama, atau kepercayaan dan golongan berdasarkan status sosial.

49. Implementasi wawasan Nusantara dalam kehidupan pertahanan keamanan akan menciptakan…. *

A. Iklim penyelenggaraan negara yang sehat dan dinamis
B. Tatanan ekonomi yang benar-benar menjamin pemenuhan dan peningkatan kesejahteraan dan kemakmuran rakyat secara adil dan merata
C. Sikap batiniah dan lahiriah yang mengakui, menerima dan menghormati segala bentuk perbedaan dan kebhinnekaan sebagai kenyataan hidup sebagai karunia Sang Pencipta.
D. Kesadaran cinta tanah air dan bangsa yang lebih lanjut akan membentuk sikap bela negara pada setiap warga negara Indonesia.
E. Menciptakan kehidupan masyarakat dan bangsa yang rukun dengan membedabedakan suku, agama, atau kepercayaan dan golongan berdasarkan status sosial.

50. Pada dasarnya implementasi wawasan Nusantara bertujuan untuk menciptakan wawasan nusantara dalam kehidupan sehari-hari yang mencakup bidangpolitik, ekonomi, sosial budaya serta pertahanan nasional., sehingga diperlukan peran serta masyarakat dalam mendudkung implementasi wawasan nusantara tersebut. Peran serta warga negara dalam mendukung wawasan nusantara dapat dilakukan dengan cara berikut ini, kecuali ... *

A. Penerapan sikap nasionalisme
B. Penerapan sikap patriotisme
C. Sikap positif terhadap Konstitusi Negara
D. Menunjukkan sikap intoleransi
E. Berperilaku komitmen terhadap NKRI

0 Tanggapan untuk "Contoh Soal Penilaian Akhir Tahun PKn Kelas X SMA"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel